Es Pisang Ijo makanan khas berbuka orang makassar

Bugis Makassar blog Pisang Ijo merupakan makanan khas orang makassar menu ini umum ditemukan di makassar pada saat bulan ramadhan makanan ini adalah mirip dengan salah satu menu makanan lain di makassar, yaitu pallu butung, bedanya klo pallu butung pisangnya ngk ditutupi dengan kulit tepung yang berwarna hijau walaupun kedua menu ini sama -sama berbahan dasar pisang

Pisang Ijo
Adapun cara membuat pisang ijo sebagai berikut :
Bahan-Bahan :
  • 40 gram tepung beras
  • 1/2 sendok teh garam
  • 300 ml air
  • 100 ml air daun suji
  • 3 tetes pewarna hijau
  • 175 gram tepung beras
  • 5 buah pisang raja yang tua
  • es serut
  • sirup merah (rasa pisang ambon)
  • 650 ml santan(bahan saus)
  • 50 gram tepungh terigu(bahan saus)
  • 75 gram gula pasir(bahan saus)
  • 1 lembar daun pandan(bahan saus)
  • 1/4 sendok teh garam(bahan saus
  • 10 sendok teh kacang tanah sangrai yang sudah digiling kasar

Cara Mengolah Pisang ijo
:
1. Aduk tepung beras, garam, air, air daun suji, pewarna hijau lalu rebus
sambil diaduk sampai mendidih, angkat.
2. Tambahkan tepung beras, aduk rata lalu aduk lagi sampai kalis(tidak
lengket). Tipiskan adonan, balutkan pada pisang hingga tertutup.
3. Kukus pisang selama 20 menit. Angkat dan sisihkan.
4. Rebus bahan saus sampai mendidih, angkat lalu dinginkan.
5. Potong-potong pisang hijau, tuangkan saus, es serut, dan sirup merah.
6. taburkan kacang tanah yang telah digiling kasar.

klo bulan puasa menu ini banyak di sekitaran pantai losari, dan pasar tradisional di makassar
Rating: 4.5
Redaksi
Redaksi Tak ada ciptaan Tuhan yang sia-sia pernah mungkin diantara kita yang merasa lemah, tak berguna, dan tidak memiliki kelebihan apapun. tahukah teman, "Tak ada ciptaan Tuhan yang sia-sia" Adanya kelemahan dan kekurangan dalam diri kita bukanlah untuk disesali. Kelemahan ada untuk disiasati. sebab kelemahan kita juga ciptaan Tuhan. Dan Ia tak diciptakan hanya untuk sia-sia. Percayalah teman, kita hebat karena memiliki kelebihan. tapi kita akan menjadi semakin hebat saat kita mampu menaklukan kelemahan kita.

2 komentar untuk "Es Pisang Ijo makanan khas berbuka orang makassar"

Comment Author Avatar
wuicchh. Bikin ngiler gan lihat fotona.

Tante saya juga sering makan pisang ijo atau es palu butung ya??

Salam Investasi Aman dan Dijamin
Comment Author Avatar
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.